Search Suggest

10 Anime Ninja Terbaik (Selain Naruto)

10 Anime Ninja Terbaik (Selain Naruto).

Jika ditanya apa anime Ninja paling keren? Sudah pasti jawabannya adalah Naruto. Namun ternyata masih ada banyak anime yang mengusung tema Ninja selain karya Masashi Kishimoto tersebut. Kali ini Mrtunakarya akan membahas 10 anime Ninja terbaik yang berasil memadukan berbagai tema. Nah simak selengkapnya dibawah ini!

1. Black Fox

10 Anime Ninja Terbaik

Rikka Isurugi berlatih sebagai ninja dibawah asuhan kakeknya, ia bertekat mengikuti jejak ayahnya. Pada ulang tahun ke-16 Rikka, sebuah kelompok militer menyerang rumahnya untuk mencari teknologi drone dan membunuh Ayah beserta kakeknya.

Namun, Rikka berhasil melarikan diri dan sekarang bekerja sebagai detektif swasta, sambil berbagi apartemen dengan gadis lain. Tapi ketika malam tiba, dia memakai topeng rubah milik kakeknya dan tanpa ampun memburu para penjahat.

Kini Rikka memulai perjalanannya untuk membalas dendam dan memburu pembunuh Ayah dan Kakeknya. Film anime yang tayang tahun 2019 ini penuh dengan aksi ninja yang menegangkan.

2. Laughing Under the Clouds

Anime ini terjadi sekitar Era Meiji ketika kepemilikan pedang dilarang, sehingga jumlah para Ninja mulai berkurang. Namun banyak Ninja yang menolak larangan tersebut dan mulai menimbulkan masalah dalam kehidupan masyarakat biasa.

Untuk mengendalikan kerusuhan ini, sebuah penjara raksasa di tengah Danau Biwa didirikan untuk menampung para penjahat. Tiga pemuda kelahiran Klan Kumoh diberi tugas untuk menangkap para penjahat ke penjara tersebut.

Laughing Under the Clouds adalah anime Ninja yang penuh aksi, sejarah dan mitos rakyat Jepang. Ceritanya juga dibalut elemen supernatural dengan alur cerita yang mendebarkan dan misterius.

3. Puppet Princess

10 Anime Ninja Terbaik

Tokoh sentral anime ini adalah Rangiku Ayawatari, seorang putri yang secara tragis kehilangan seluruh keluarganya. Klan nya dibantai oleh Lord Sadayoshi Karimata, setelah dia menyerbu klan tersebut untuk mencuri boneka ayahnya yang memiliki kemampuan unik.

Bangkit dari keterpurukan, Rangiku mencoba untuk membalas dendam. Dalam perjalanan Dia ditemani oleh tiga prajurit boneka terkuat milik ayahnya dan seorang prajurit ninja bernama Manajiri.

4. Nabari no Ou!

Anime ini berkisah tentang seorang anak sekolah bernama Miharu Rokujou yang merupakan pembawa “Shinrabanshou.” Sebuah teknik kuat yang dapat membuat klan ninja manapun menjadi penguasa Nabari.

Tanpa sepengetahuan Miharu, ternyata teman sekelasnya Kouichi, dan guru bahasa Inggrisnya Kumohira, keduanya adalah anggota klan ninja Banten. Mereka diam-diam bertugas untuk melindungi Miharu dari bahaya. Ini adalah anime berbasis kehidupan sekolah modern dengan tema ninja yang luar biasa.

5. Jubei-chan: The Ninja Girl

Anime ringan ini telah memiliki dua musim, temanya adalah sekolah, pertarungan Ninja, dan sangat menyenangkan. Jiyu Nanohana, seorang siswi biasa tiba-tiba mengetahui bahwa dia adalah reinkarnasi dari prajurit legendaris, Yagyu Jubei.

Dengan bantuan “Penutup Mata yang Indah”, Jiyu menerima semangat seorang pejuang hebat dan kemudian berubah menjadi seorang ninja legendaris dengan keterampilan bertarung yang luar biasa.

6. Ninja Hattori

Hampir semua anak-anak indonesia tahun 2000’an pasti kenal dengan anime yang satu ini. Ceritanya mengikuti Kenichi Mitsuba, seorang anak biasa, yang selalu mendapat masalah di sekolah dan juga di kehidupannya sehari-hari.

Namun semua itu berubah setelah ia kedatangan seorang ninja kecil bernama Hattori Kanzo. Setelah menjadi teman, Hattori akhirnya menjadi bagian dari keluarga Mitsuba bersama dengan saudaranya, Shinzo dan anjing ninjanya, Shishimaru.

7. Sengoku Basara

Plot terjadi di sekitar Periode Sengoku, saat zaman Negara saling berperang. Jepang terpecah menjadi beberapa provinsi semi-independen. Pemerintah dan juga penguasa feodal atau daimyo, yang saling bertarung dalam perebutan kekuasaan tanpa akhir.

Banyak jenderal berjuang tanpa akhir untuk penyatuan negara. Salah satunya adalah Date Masamune dan Sanada Yukimura, dua protagonis utama anime ini yang merupakan rival sengit, mereka kemudian membentuk aliansi untuk mengalahkan “raja iblis”.

Seri anime ini memiliki tiga bagian dan satu film the movie. Lalu ada juga cerita sampingan yang berbeda, penuh perang dan adegan aksi Ninja serta Samurai.

8. Katanagatari

Artwork dan animasi anime ini sedikit berbeda dan terlihat seperti anime untuk anak-anak. Tapi ini adalah salah satu anime ninja terbaik di industri anime. Ceritanya akan memiliki nuansa yang tragis,namun pada akhirnya plotnya tetap bagus.

Shichika Yasuri mempraktikkan teknik unik, yang disebut Kyotouryuu. Shichika, protagonis dari cerita ini hidup dengan tenang bersama adiknya Nanami. Setelah Togame menemukan Shichika, plot berlanjut ke anime aksi hebat yang juga penuh aksi Ninja.

9. Ninja Scroll: The Series

10 Anime Ninja Terbaik

Posisi kedua ada anime legendaris dari tahun 90’an. Ninja Scroll bercerita era Tokugawa di Jepang, terinspirasi dari kisah kisah Jubei Kibagami. Seorang prajurit samurai yang direkrut oleh agen pemerintah untuk mengalahkan Delapan Iblis Kimon.

Anime ini penuh dengan aksi ninja dan juga kekerasan, serta adegan seksual yang tidak cocok untuk anak-anak. Memiliki 13 episode penuh kekerasan, serta satu film the movie yang sangat populer di amerika.

10. Basilisk: Kouga Ninpou Chou

10 Anime Ninja Terbaik

Anime ini berfokus pada klan Kouga dan klan Iga yang telah terlibat dalam bentrokan selama bertahun-tahun. Namun, kedua klan Ninja ini akhirnya terpaksa untuk berdamai atas perintah dari panglima perang yang kuat, Ieyasu Tokugawa. Bertahun-tahun kemudian, pewaris dari kedua klan Gennosuke dan Oboro, saling jatuh cinta.

Mereka bertujuan untuk membawa perdamaian dengan pernikahan mereka. Tapi harapan itu sirna ketika perang antara klan kembali terjadi. Ini merupakan anime ninja yang sangat unik, ceritanya menampilkan kisah asmara dengan latar belakang perang ninja yang juga penuh aksi.

10 Anime Ninja Terbaik.

Man Without Future

Posting Komentar